Jumat, 29
April 2011 Pada Pukul 21.00, Team yang terdiri dari 4 orang
(Rama,Irvan,Febry,&Caput{saya}) berangkat dari Kota Bumi menuju
perairan Pakuhaji. Sekitar 15 piranti pancing telah siap Kami kemas
dalam 2 buah tas pancing besar.Setelah mampir sejenak untuk membeli
cemilan, kami melanjutkan pejalanan. Kali ini Kami memutuskan untuk
memancing di bagan tengah milik penduduk sekitar. Pukul 23.00 Kami
meninggalkan daratan dan beranjak menuju bagan yang telah di tentukan.
Di atas bagan berukuran 3x7 m ini kami menyiapkan piranti pancing
masing-masing.Setelah semua piranti siap dengan umpannya, kami pun
melemparnya 1 per 1. Umpan yang kami gunakan kali ini adalah Udang hidup
dan Ikan belanak berukuran dua jari. Satu persatu Ikan Samge kecil pun
berhasil kami naikkan.
Tetapi
hasil yang kami dapat kurang memuaskan karena ikan hanya berukuran tiga
jari. Dengan putus asa Irvan memutuskan untuk tidur, meninggalkan 5
pirantinya yang terpasang umpan.
Sekitar
pukul 3.30 pagi piranti terangkat terbang menghentak kesunyian bagan.
Saya pun berlari menahan piranti yang hampir tercebur ditarik Ikan
tersebut.Ternyata piranti milik Irvan yang sedang tertidur lelap yang
diporak-porandakan Ikan. STRIKE!!! Rama dan yang lain membangunkan Irvan
untuk menikmati sensasi menaklukkan ikan, Irvan pun mengambil alih
kendali pancingnya. Setelah sekitar 2 menit Ikan pun mulai terlihat di
permukaan air. Ternyata Kuro berukuran sekitar 3kg yang tersangkut di
kail Irvan. Kami pun Berhasil menaikkan Ikan tersebut.
Sekitar
Pukul 7.30 pagi kami berhasil menaikkan Sumbilang berukuran Lengan
untuk lebih jelasnya kami memiliki video amatir yang berhasil kami
ambil:
Walaupun
hasilnya kurang memuaskan tetapi sungguh pengalaman dan sensasi luar
biasa yang kami rasakan di bagan perairan Pakuhaji ini. :) ...
Akumulasi Biaya:
Sewa Bagan : Rp25000/orang
Umpan :
-(udang hidup) : Rp 60.000/kg
-(udang mati) : Rp 40.000/kg
Anda dapat membeli umpan, dan menitipkan kendaraan (sepeda motor) pada rumah pemilik bagan.
Tips: - Bawalah bekal secukupnya
- Disarankan berangkat pada saat cuaca bagus(dapat dilihat pada majalah mancing mania)
S'lam kenal sy Islah,ikuttt dong om,trip mancing bagannya....sy juga di Kutabumi Tangerang....info kalau mau barangkat WA 085920106315
BalasHapus